Kabar Umum | Dwipa TV | Bersamaan dengan peringatan Milad 23 Tahun Yayasan Hilal Bogor, Unit Usaha Pesantren Hilal Bogor luncurkan produk air minum dalam kemasan Hiber Water, yang diproses dengan cara reverse osmosis (RO), hingga menjadi air minum yang higienis dan tentu saja penuh keberkahan.
Peluncuran layanan produksi air minum ini dilakukan Rabu (18/11) oleh Pengawas Yayasan Hilal Bogor Ir. H. Edy Marwan, di komplek Pesantren Hilal Bogor, kawasan Tanah Sareal Kota Bogor.
Ketua Yayasan Hilal Bogor, Ustadz Agus Munoro, menyebutkan bahwa penamaan Hiber Water dalam produksi air minum dalam kemasan ini, selain mengambil dari kata bahasa sunda yang artinya terbang, Hiber juga merupakan singkatan dari Hilal Berkah. | red-dwipa TV